KABUPATEN CIREBON — Bupati Cirebon, Drs. H. Imron, M.Ag beserta jajaran melaksanakan sholat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H di Masjid Agung Sumber, Sabtu (22/4/2023).
Didampingi Wakil Bupati Cirebon, Hj. Wahyu Tjiptaningsih, SE, M.Si, Sekretaris Daerah Kabupaten Cirebon, jajaran Forkopimda beserta para kepala perangkat daerah Kabupaten Cirebon melaksanakan sholat ied bersama masyarakat Kabupaten Cirebon dengan khusyu dan khidmat.
Bupati Imron yang juga sekaligus sebagai khotib mengucapkan Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H, Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir batin kepada seluruh jema’ah yang hadir, baik atas nama Pemerintah Kabupaten Cirebon maupun pribadi.
“Bagaimana nilai-nilai selama bulan Ramadan dapat terus diimplementasikan pada bulan-bulan selain Ramadan. Baik nilai-nilai keagamaan, sosial maupun gotong royong,” ujar Imron.
“Itulah esensi bulan Ramadan. Bagaimana kita berpuasa, bagaimana mengendalikan nafsu kita, bagaimana kita mengabdi kepada masyarakat dan tentunya kepada Allah Subhanallahu ta’ala,” sambung Imron.
Dalam pelaksanaaan sholat ied tersebut, selain Bupati Cirebon sebagai khotib juga hadir Kepala Kemenag Kabupaten Cirebon, Dr. KH. Moh. Hasan, M.Ag selaku imam. Dan acara dilanjutkan dengan Open House yang diadakan di Pendopo Bupati Cirebon. (DISKOMINFO)